TNI POLRI di Sukabumi Tetap Solid

    TNI POLRI di Sukabumi Tetap Solid
    TNI POLRI di Sukabumi Tetap Solid

    Sukabumi - Kapolres Sukabumi Akbp Maruly Pardede dan Danyon 13 Cikembang Letkol Arm Dwi Sutaryo menyatakan bahwa situasi dan kondisi hubungan antara TNI dan Polri khususnya di Sukabumi saat ini sangat solid.

    Pernyataan keduanya diungkapkan pada acara silaturahmi antara Kapolres Sukabumi dan Pejabat utama Polres Sukabumi dengan Danyon Armed 13/Nannggala dan para pejabat utamanya, di Mako Armed 13 / Nanggala Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, Minggu (30/04/23).

    “ kegiatan saya bersama Bapak Danyon dan pejabat utama baik dari Polres Sukabumi dan pejabat utama Yon Armed dalam rangka silaturahmi sekaligus ini membuktikan hubungan antara TNI dan Polri khususnya di Sukabumi sangat baik dan solid tidak seperti isu-isu yang tersebar di medsos, ” tegas Maruly kepada tim liputan Humas Polres Sukabumi.

    Menurut Maruly, dirinya sempat berdiskusi dengan Danyon Armed 13, dalam menyikapi  mengenai isu-isu yang berkembang terutama di medsos, yang cenderung memberi kesan seolah-olah hubungan TNI dan Polri kurang baik.

    “ Kunjungan saya kali ini sekaligus ingin meyakinkan bahwa antara TNI / Polri diwilyah Sukabumi adalah satu kesatuan,  satu tubuh dan satu semangat  yang tidak dapat dipisahkan, ” imbuhnya.

    Sementara itu Danyon Armed 13 / Nanggala Letkol Arm Dwi Aryanto ditempat yang sama mengatakan,  ucapan terimakasih atas kunjungan Kapolres Sukabumi beserta para pejabat utamanya serta menegaskan hubungan antara TNI dan Polri di Sukabumi sangat solid.

    “ Saya ucapkan terimakasih atas kunjungan abang saya ini Kapolres Sukabumi ke Mako kami, dan dalam kesempatan ini saya tegaskan, hubungan antara TNI dan Polri sangat solid dalam mengamankan semua kebijakan pemerintah, Ucap Dwi Aryanto kepada tim liputan Humas Polres Sukabumi.

    Kegiatan kunjungan silaturahmi antara pejabat utama Polres Sukabumi dan Danyon 13 / Nanggala berlangsung dalam suasana kekeluargaan, ditambah suasana Idhul Fitri yang kental terasa  dalam pertemuan kedua instansi tersebut.

    Polres Sukabumi Polda Jabar, Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede, AA DEDE, Kasi Humas Polres Sukabumi, Iptu Aah Saepul Rohman.

    polres sukabumi polda jabar kapolres sukabumi akbp maruly pardede sukabumi
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Kapolres Sukabumi dan Danyon Armed 13 Nanggala...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Sukabumi Jalin Sinergitas Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Polsek Ciracap Polres Sukabumi Melaksanakan Pengamanan Ibadah Perayaan Natal 2024 Jemaat Gbi Di Kecamatan Ciracap Berlangsung Aman Dan Khidmat

    Ikuti Kami