Safari Subuh Polsek Curugkembar untuk Mempererat Ukhuwah Islamiyah dan Kamtibmas

    Safari Subuh Polsek Curugkembar untuk Mempererat Ukhuwah Islamiyah dan Kamtibmas
    Safari Subuh Polsek Curugkembar untuk Mempererat Ukhuwah Islamiyah dan Kamtibmas

    Dalam rangka mempererat ukhuwah Islamiyah dan menjalin silaturahmi antara Polsek Curugkembar dengan masyarakat, Polsek Curugkembar Polres Sukabumi menggelar kegiatan Safari Subuh Berjamaah di Masjid Al Huda, Desa Curugkembar, Kecamatan Curugkembar.

    Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu, 06 November 2024, mulai pukul 04.30 WIB hingga selesai. Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Curugkembar, IPDA Toni Hartoni, S.H, bersama dengan anggota Polsek Curugkembar turut serta melaksanakan shalat subuh berjamaah dengan warga setempat.

    Selain melaksanakan ibadah, dalam kegiatan tersebut juga disampaikan pesan-pesan Kamtibmas oleh pihak kepolisian, di antaranya mengajak masyarakat untuk mendukung pelaksanaan Pilkada yang aman dan damai. Polsek Curugkembar juga mengingatkan untuk lebih berhati-hati terhadap berita hoax yang dapat menyesatkan, serta bijak dalam menggunakan media sosial demi menjaga ketertiban dan keamanan bersama.

    Safari Subuh ini berjalan dengan aman dan kondusif, serta mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Curugkembar untuk menjaga hubungan yang harmonis dengan masyarakat dan memastikan terciptanya keamanan yang nyaman menjelang pelaksanaan Pilkada.

    polres sukabumi
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Kegiatan Pengaturan Lalu Lintas Oleh Polsek...

    Artikel Berikutnya

    Asep Japar Calon Bupati Sukabumi Paslon...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Rakorwas Inspektorat TNI-Kemhan 2024: Perkuat Sinergitas untuk Mewujudkan TNI yang PRIMA

    Ikuti Kami